Bahan dan cara membuat Empek -empek


Pagi - pagi dah dapet pesan singkat dari temenku..isinya dia mau nanya bahan - bahan apa saja yang diperlukan untuk membuat Empek - empek. sebelum balas pesan nya , sempet mikir dulu maklum baru terjaga kebetulan hari ini imunitas mengalami decreased pasca 1 minggu deadline sama tugas - tugas kampus*baru ngerasain tidur 2jam sehari*. lanjut , alhasil saya membalas pesan nya sesuai dengan permintaan (*red : bahan - bahannya aja).
nah, atas dasar itu saya mencoba untuk menuliskan dan berbagi bagaimana dan apa saja yang diperlukan dalam pembuatan empek _ empek , sebelum memulai membaca jangan lupa say " BIsmillah " dan senyum ^^

Bahan Dasar yang sangat diperlukan :   
  • Daging ikan giling halus
( yg paling baik adalah ikan Gabus atau Tenggiri, jika tidak ada, dapat diganti dengan ikan apa saja yg dagingnya lebih banyak seperti Salmon,Tuna, Toman, Tongkol Kecil, Gurame, Sepat Besar, buang tulang nya giling sampe halus dan jangan pake ikan yg banyak lemaknya seperti Lele, Patin dsb )
  • Tepung SAGU atau tepung kanji (tapioka), Air, garam halus secukupnya, penyedap secukupnya. 
  • perbandingan antara Ikan dan sagu bisa 1:1 atau 1:3/4 atau 1:1/2, semakin banyak ikan semakin enak, tapi maksimal ikan 1 kg tepung sagu 0,5 kg.
Bahan - Bahan :

500 gram daging ikan tenggiri atau ikan gabus giling.
10 sendok makan air es/dingin 
150 gram tepung sagu atau tepung kanji/tapioka
2 sendok teh garam
bisa menggunakan tepung terigu yang sudah diadoni utnk campuran(tidak juga tak apa) 

cara membuat :
  1. ikan yang telah dimasukkan kedalam freezer dicairkan 
  2. masukkan air es(bisajugaterigu yang telah diadoni stengah kental), garam
  3. kemudian diaduk hingga adonan lengket
  4. masukkan tepung kanji/ sagu sedikitdemi sedikit sambil diuleni hingga tidak menempel lagi ditangan.
  5. ueleni /uli adonan sampai merata. 
  6. setelah adonan tidak lengket dan bisa di bentuk
  7. bentuk sesuai selera(jenis pempek yang di inginkan)
Kuah empek - empek (cuko pempek) :
BAHAN:                
  • 500 gram gula merah/gula aren warna coklat tua
  • 50 gram asam jawa
  • 4 sendok teh cuka putih/cuka dixi (untuk mengawetkan)
  • 5 gelas air
  • 5-8 siung bawang putih, cincang halus atau tumbuk
  • 2 sendok makan ebi dihaluskan 
  • 20-30 buah cabai rawit, dihaluskan
  • 1 sendok makan tongcai berikut tangkainya, cincang/giling halus
  • 1-2 sendok teh garam (disesuaikan) 
cara membuat :
  1. didihkan air,dan gula merah, asam jawa, asam cuka (jika tdak ingin pun tak apa), dengan api yang kecil ,setelah mendidih angkat dan saring
  2. masukkan cabai rawit(bisa ditambah dgn cabe merah jikaingin lebih pedas), bawang putih, garam, ebi, dan tongchai(untk ebi dan tongcai tidak ingin pun tak apa hehe) sambil di cicipi sesuai selera
  3. kemudian didihkan lagi, 
  4. setelah mendidih angkat dan untuk lebih enak bisa diinapkan satu hari.
catatan :
  1. Gula merah yg dipakai sebaiknya gula batok yang tidak berbau angit sehingga kuah empek -empek  tidak terasa pahit.Jika ingin cuko nya enak ulek campuran cabe dan bwng putih sehari sebelumnya.
  2. Jika tidak suka kepedasan, sebaiknya cabe rawit yg dihaluskan, tidak dimasukkan ke dalam cuka, tetapi biarkan terpisah, sehingga pada saat mau makan pempek sajah, cabe halus tadi baru dicampurkan ke adonan cuka sehingga bisa di kira-kira pedasnya.
  3. untuk asam cuka sesuai dengan kepercayan anda(hehe sperti beragama saja), karena kl di keluarga saya tidak ada yang mau jika kuah empek- empek dicampur asam cuka dan ebi. jadi...saya memberikan catatan ini sesuai dengan apa yang biasa keluarga kami lakukan.
  4. jika anda ingin mengikeuti prosedur yang baik dan benar , silahkan kunjungi disini

 

0 komentar:

Posting Komentar